Relevansi Pancasila dalam Menghadapi Tantangan Globalisasi dan Revolusi Industri 4.0
Abstract
Globalisasi dan Revolusi Industri 4.0 telah membawa banyak
perubahan yang signifikan dalam berbagai aspek, terutama nilai-nilai
pancasila pada kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk
mengeksplorasi relevansi pancasila dalam konteks globalisasi dan
revolusi industri dengan fokus pada bagaimana nilai-nilai pancasila
dapat diintegrasikan untuk menjaga NKRI. Metode yang digunakan
adalah studi literatur, menganalisis berbagai sumber yang membahas
interakasi antara pancasila, globalisasi, dan teknologi. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa penerapan nilai pancasila dapat
memperkuat identitas nasional dan moral mahasiswa, serta
memberikan pedoman dalam menghadapi tantangan etika dan sosial
di era digital.










